Sambut HUT Rohil, DKD Dan CUB Gelar Festival Lagu Melayu Dan Tarung Pantun


ROKAN HILIR - Walau hingga dengan saat ini masih dalam kondisi waspada penyebaran virus Covid 19, namun hal tersebut tidak menghalangi dari niat untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Ke-22 yang akan di selenggarakan pada 4 Oktober 2021 mendatang. Hal inilah yang tengah di rencanakan oleh pihak Dewan Kesenian Daerah (DKD) Rohil dan Caffe Uyang Bagan (CUB), dimana organisasi kesenian dan pelaku usaha ini berencana akan mengelar dua kegiatan sempena memeriahkan HUT Rohil tersebut. 

Adapun dua kegiatan yang akan dilaksanakan itu diantaranya festival Lagu Melayu dan Tarung Pantun. Menurut Ketua Umum festival Lagu Melayu dan Tarung Pantun, Delsi Hendria didampingi Ketua Panitia, Sufianto, Kamis (9/9/2021) di Bagansiapiapi, untuk kegiatan festival Lagu Melayu pelaksanaanya akan di bagi dua babak. "Untuk babak pertama yakni penyisihan akan di pusatkan di sekretariat DKD Rohil di Jalan Merdeka, Bagansiapiapi," kata Delsi Hendria.

Untuk babak penyisihan ini dilaksanakan dari tanggal 1 hingga dengan 4 Oktober dan selanjutnya sambung Ketua DKD Rohil ini, untuk babak semi final akan di gelar mulai tanggal 5 hingga dengan 10 Oktober dan pelaksanaanya di pusatkan di Caffe Uyang Bagan di jalan Sumatra, Bagansiapiapi. "Untuk peserta kita tetapkan bagi siswa SMP dan SMA serta sederajat yang mana nantinya untuk semi final akan di pilih hanya 22 orang sesuai dengan HUT Rohil yang Ke-22," terang Delsi.

Sementara itu, untuk kegiatan Tarung Pantun pula, pelaksanaanya sama dengan festival Lagu Melayu, hanya saja untuk peserta di tetapkan untuk umur 15 sampai 20 tahun namun, ini untuk umum bebas siapa saja boleh ikut yang penting usianya seperti yang telah di tetapkan pihak panitia. "Untuk Tarung Pantung ini masih sama dengan festival Lagu Melayu lokasinya, dimana untuk penyisihan di sekretariat DKD dan final di Caffe Uyang Bagan, hanya saja untuk jumlah yang akan masuk ke semi final hanya 6 orang saja," jelas Delsi lagi.

Pihak panitia akan menyiapkan hadiah bagi para pemenang, 1 sampai dengan 3 berupa uang tunai, trofi dan fikat serta untuk harapan 1 sampai dengan 3 non rengking. "Dua keguatan ini kita laksanakan tujuanya adalah untuk memeriahkan HUT Rohil Ke-22 yang nantinya akan dilaksanakan pada 4 Oktober. Namun, untuk pelaksanaan kita tetap akan mematuhi Prokes demi menjaga terjadinya penyebaran virus Covid 19," tandas priya yang pernah mendapatkan penghargaan anugrah budaya untuk kategori pelaku setia dari Dinas Kebudayaan Provnsi Riau ini. (Erik)

Nama

Advetorial,34,Advevetorial,33,Batam,5,Bengkalis,427,Berita,2306,BeritaRiau,4,Biografi,18,Bisnis,92,Dumai,764,Dunia,81,Editorial,17,Hukum,1220,Inhil,103,Inhu,41,Kampar,139,Kepri,15,Kuansing,72,Kuliner,8,Lifestyle,93,Meranti,69,Nasional,1661,Nasionall,1,Olahraga,218,Opini,45,Pekanbaru,695,Pelalawan,237,Pendidikan,60,Peristiwa,269,Politik,173,Rau,1,Redaksi,5,Riau,2682,Riau Rohil,1,Rohil,787,Rohul,67,ROKAN HILIR,1,Siak,113,Sumatera,172,Sumatera Barat,4,Teknologi,70,Traveling,55,Video,71,
ltr
item
Analisariau: Sambut HUT Rohil, DKD Dan CUB Gelar Festival Lagu Melayu Dan Tarung Pantun
Sambut HUT Rohil, DKD Dan CUB Gelar Festival Lagu Melayu Dan Tarung Pantun
https://1.bp.blogspot.com/-Cp027mZueO4/YTnabjkOrlI/AAAAAAAAMgQ/O3vmDV9Vl5shq1VVuvNVRzRP-C11URkUACLcBGAsYHQ/s320/IMG_20210909_165442.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-Cp027mZueO4/YTnabjkOrlI/AAAAAAAAMgQ/O3vmDV9Vl5shq1VVuvNVRzRP-C11URkUACLcBGAsYHQ/s72-c/IMG_20210909_165442.jpg
Analisariau
http://www.analisariau.com/2021/09/sambut-hut-rohil-dkd-dan-cub-gelar.html
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/2021/09/sambut-hut-rohil-dkd-dan-cub-gelar.html
true
8225591636268580222
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy