Riski Kurniawan Minta Musda KNPI Dumai Ditunda


DUMAI-Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) merupakan organisasi terbilang cukup tua di Indonesia. Tercatat hingga dengan 2021 usia organisasi ini telah mencapai usia 48 tahun pasca di dirikan pada 23 Juli 1973 silam. Sepanjang sejarah organisasi KNPI ini telah banyak melahirkan pemimpin muda di berbagai daerah, mulai tingkat daerah hingga pusat dan tentunya hal yang sama juga diharapkan bisa terwujud di Kota Dumai mengingat KNPI ini adalah organisasi Laboratorium Kader yang mesti melahirkan pemimpin-pemimpin muda, bukan organisasi main-main.

Demikian penegasan tersebut di sampaikan mantan Ketua KNPI Dumai Periode 2007-2010, Riski Kurniawan, Kamis (26/8/2021) di Dumai. Pernyataan ini di sampaikan Rizki menyikapi akan digelarnya Musyawarah Daerah (Musda) KNPI Kota Dumai tanpa adanya sosialisasi ke Organisasi Kemasyarakatan dan Pemuda (OKP). 

"Musda main tanpa sosialisasi, apakah sudah mendaftar ulang seluruh OKP yang jumlahnya sebanyak 56 yang telah terhimpun. Apakah sudah dilakukan penjaringan calon-calon ketua dengan sosialisasi waktu yang minimal memiliki batas yang wajar, bukan hanya dua hari," tegas Riski.

Sebagai mantan Ketua KNPI yang juga memiliki OKP yang terhimpun di KNPI, Riski, meminta Musda KNPI Dumai ditunda. "Sebagai mantan ketua KNPI dan memiliki OKP di KNPI, saya minta Musda KNPI ditunda untuk beberapa minggu kedwpan, bukan langsung digelar seperti ini, seolah-olah sudah ada putra mahkota," ketusnya.

Seharusnya lanjut Rizki ada ruang dimana para pemuda kota Dumai berkesempatan berkiprah di KNPI untuk memimpin, tandasnya. Ditempat terpisah, salah seorang panitia penyelenggara (SC, red), Adel Iskosa ketika dikonfirmasi terkait sosialisasi Musda mengatakan hal tersebut menjadi kewenangan Pengurus DPD KNPI Kota Dumai. 

"Itu (sosialisasi, red) gawenya DPD, bukan panitia," akunya saat dihubungi Kamis (26/8/2021). Sementara itu, Sekretaris KNPI Kota Dumai, Farid Mufarizal yang akrab disapa Farid belum berhasil dikonfirmasi. (Red)

Nama

Advetorial,34,Advevetorial,33,Batam,5,Bengkalis,427,Berita,2306,BeritaRiau,4,Biografi,18,Bisnis,92,Dumai,764,Dunia,81,Editorial,17,Hukum,1220,Inhil,103,Inhu,41,Kampar,139,Kepri,15,Kuansing,72,Kuliner,8,Lifestyle,93,Meranti,69,Nasional,1661,Nasionall,1,Olahraga,218,Opini,45,Pekanbaru,695,Pelalawan,237,Pendidikan,60,Peristiwa,269,Politik,173,Rau,1,Redaksi,5,Riau,2682,Riau Rohil,1,Rohil,787,Rohul,67,ROKAN HILIR,1,Siak,113,Sumatera,172,Sumatera Barat,4,Teknologi,70,Traveling,55,Video,71,
ltr
item
Analisariau: Riski Kurniawan Minta Musda KNPI Dumai Ditunda
Riski Kurniawan Minta Musda KNPI Dumai Ditunda
https://1.bp.blogspot.com/-j0OkIIZGz0M/YSelfuDXNeI/AAAAAAAAMdQ/mqUL4FocAP8fFNvwNsPmymvuGQheJ2GigCLcBGAsYHQ/s320/IMG_20210826_212832.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-j0OkIIZGz0M/YSelfuDXNeI/AAAAAAAAMdQ/mqUL4FocAP8fFNvwNsPmymvuGQheJ2GigCLcBGAsYHQ/s72-c/IMG_20210826_212832.jpg
Analisariau
http://www.analisariau.com/2021/08/riski-kurniawan-minta-musda-knpi-dumai.html
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/2021/08/riski-kurniawan-minta-musda-knpi-dumai.html
true
8225591636268580222
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy