Pemko Dumai Terima Penghargaan Predikat Kepatuhan Tinggi Zona Hijau

DUMAI – Penghargaan demi penghargaan diterima oleh Pemerintah Kota Dumai terhadap sejumlah kinerja yang dilakukan. Kali ini Pemko Dumai menerima penghargaan predikat kepatuhan tinggi (zona hijau) dari Ombusman Republik Indonesia.

Penerimaan penghargaan dari Ombusman RI tersebut langsung diterima oleh Walikota Dumai H. Zulkifli As, Selasa (5/12) di Balai Kartini, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan

“Penilaian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian survei,” ujar komisioner Ombudsman Adrianus Meliala dalam sambutannya.

Ia juga menjelaskan teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah cluster sampling. Metode observasi yang digunakan ialah dengan mengamati ketampakan fisik dari ketersediaan komponen pelayanan di unit pelayanan publik kementerian, lembaga, serta pemerintah daerah.
“Observasi dilakukan secara mendadak, yaitu tanpa memberitahukan terlebih dahulu kepada UPP atau SKPD tentang waktu pelaksanaan observasi,” ujar Adrianus.

Dalam survei ini, Ombudsman melakukan penilaian terhadap 14 kementerian, 6 lembaga, 22 provinsi, 107 kabupaten, dan 45 kota pada Mei sampai Juli 2017. Tujuan survei ini ialah mendorong pemenuhan terhadap standar pelayanan publik dalam rangka mempercepat peningkatan kualitas pelayanan publik.

Selain predikat kepatuhan tinggi (zona hijau) ombusman juga memberikan predikat kepatuhan tinggi dalam empat kategori, yaitu untuk kementerian/lembaga yang diraih Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Kementerian Kelautan dan Perikanan, Kementerian ESDM, Kemensetneg, dan Badan Pengawas Tenaga Nuklir. Sementara untuk Predikat Kepatuhan Tinggi tingkat Pemerintah Provinsi diterima oleh Pemprov Jawa Barat, DKI Jakarta, Sumatera Utara, dan Nusa Tenggara Timur.

Walikota Dumai H. Zulkifli As mengaku bangga ataa penghargaan tingkat nasional yang diterima oleh Pemko Dumai ini dan hendaknya lebih banyak penghargaann yang akan didapatkan kedepannya.

” Saya secara pribadi dan Pemko Dumai sangat bangga dengan penghargaan yqng kembali didapatkan oleh Kota Dumai. Dimana kali ini kita mendapatkan  penghargaan predikat tertinggi zona hijau dari Ombusman RI,” katanya.


” Saya harap ini akan menjadi pemacu kita untuk mendapatkan penghargaan lainnya dan yang penting akan menjadikan kita Pemko Dumai untuk lebih mememberikan pelayanan yang baik pada masyarakat,” ujar Zul As (hms)**
Nama

Advetorial,34,Advevetorial,33,Batam,5,Bengkalis,427,Berita,2305,BeritaRiau,4,Biografi,18,Bisnis,92,Dumai,764,Dunia,81,Editorial,17,Hukum,1219,Inhil,103,Inhu,41,Kampar,139,Kepri,15,Kuansing,72,Kuliner,8,Lifestyle,93,Meranti,69,Nasional,1660,Nasionall,1,Olahraga,218,Opini,45,Pekanbaru,695,Pelalawan,237,Pendidikan,60,Peristiwa,269,Politik,173,Rau,1,Redaksi,5,Riau,2682,Riau Rohil,1,Rohil,787,Rohul,67,ROKAN HILIR,1,Siak,113,Sumatera,172,Sumatera Barat,4,Teknologi,70,Traveling,55,Video,71,
ltr
item
Analisariau: Pemko Dumai Terima Penghargaan Predikat Kepatuhan Tinggi Zona Hijau
Pemko Dumai Terima Penghargaan Predikat Kepatuhan Tinggi Zona Hijau
https://2.bp.blogspot.com/-y2FjXDT92hQ/WiaVmlWZhJI/AAAAAAAAHmk/cy3NZ3Ah4xwdsy_2wQMXNCFnYz44fcvoACLcBGAs/s320/IMG_20171205_194708.jpg
https://2.bp.blogspot.com/-y2FjXDT92hQ/WiaVmlWZhJI/AAAAAAAAHmk/cy3NZ3Ah4xwdsy_2wQMXNCFnYz44fcvoACLcBGAs/s72-c/IMG_20171205_194708.jpg
Analisariau
http://www.analisariau.com/2017/12/pemko-dumai-terima-penghargaan-predikat.html
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/2017/12/pemko-dumai-terima-penghargaan-predikat.html
true
8225591636268580222
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy