18 Tim Berlaga di Open Turnamen Badminton PWI Dumai Cup, Ini Pemenangnya


DUMAI - Pemerintah Kota Dumai melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Kopar) memberikan apresiasi perhelatan akbar yang dilaksanakan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Dumai yakni Open Turnamen Badminton PWI Cup 2023.

Acara yang berlangsung selama satu hari, Sabtu (25/2/2023) bertempat di Olimpia Spot Hall, Jalan Tegalega. Kegiatan ini masih dalam rangka semarak Hari Pers Nasional (HPN) dan HUT PWI ke 77 yang diselenggarakan oleh PWI Dumai diikuti sebanyak 18 tim Persatuan Badminton (PB) yang adi Kota Dumai, dalam satu tim terdiri 6 pemain.

Ketua PWI Dumai, Bambang Hendriyanto dalam sambutanya menyebutkan, kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan tempat kepada atlet-atlet badminton dalam menyalurkan bakatnya dibidang olah raga badminton.

"Selain terbuka, kegiatan ini juga diikuti peserta yang terdiri dari rekan-rekan wartawan yang ada di Dumai. Selain untuk berkompetisi, tentunya kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi antara pemain, mitra PWI dan Pemko Dumai,"ujar Rio, sapaan akrab Ketua PWI Dumai ini.

Kepala Dinas Kopar Dumai, Dona Fitri Illahi dalam amanatnya mewakili Walikota Dumai menyambut baik dan memberikan apresiasi kepada PWI Dumai yang ikut dalam mengembangkan olah raga Badminton.

"Apresiasi kami berikan kepada PWI Dumai, yang telah menyelenggaran kejuaraan badminton secara terbuka, diharapkan melalui kegiatan ini akan banyak muncul atlet-atlet badminton di Kota Dumai yang nanti dapat terus mengembangkan bakatnya,"ujarnya, sembari membuka secara resmi Open Turnamen Badminton PWI Dumai Cup 2023.

Acara ini juga mendapat kunjungan istimewa dari Ketua PWI Provinsi Riau, Zulmansyah Sekedang didamping Wakil Ketua Raja Isyam dan Kambali yang datang langsung ke lokasi acara. Bahkan menariknya lagi even ini juga dihadiri oleh wasit nasional asal Riau Alta Febra Spd, MOr, yang memimpin pertandingan final.

Bukan hanya itu, acara ini mendapat sambutan baik dari Kapolres Dumai, AKBP Nurhadi Ismanto, Komandan Kodim 0320 Dumai Letkol (Arh) Hermansyah Tarigan, Kadiskominfo H Khairil Adlu, Kepala Kesbangpl Eko Wardoyo, Anggota DPRD Dumai Hj Haslinar yang melakukan pertandingan eksebisi.

Terlihat hadir perwaklian Danlanal, Kajari diwakilkan Kasi Intel Abu Namas, Kepala Imigrasi dan mitra PWI Dumai.

Berikut ini adalah pememangnya kelas open juara I tim PB The King, Juara II PB Kartini, Juara III PB Cahaya Biru dan Juara IV PB Garuda.  

Sedangkan untuk kalangan wartawan Juara I pasangan Adi Candra-Fitryadi Syam. Juara II Agus Triadi-Eka Susila, Juara III Miswanto-Ijal dan juara ke IV Yulius Medi-Vance Sinaga.*

Nama

Advetorial,34,Advevetorial,33,Batam,5,Bengkalis,427,Berita,2306,BeritaRiau,4,Biografi,18,Bisnis,92,Dumai,764,Dunia,81,Editorial,17,Hukum,1220,Inhil,103,Inhu,41,Kampar,139,Kepri,15,Kuansing,72,Kuliner,8,Lifestyle,93,Meranti,69,Nasional,1661,Nasionall,1,Olahraga,218,Opini,45,Pekanbaru,695,Pelalawan,237,Pendidikan,60,Peristiwa,269,Politik,173,Rau,1,Redaksi,5,Riau,2682,Riau Rohil,1,Rohil,787,Rohul,67,ROKAN HILIR,1,Siak,113,Sumatera,172,Sumatera Barat,4,Teknologi,70,Traveling,55,Video,71,
ltr
item
Analisariau: 18 Tim Berlaga di Open Turnamen Badminton PWI Dumai Cup, Ini Pemenangnya
18 Tim Berlaga di Open Turnamen Badminton PWI Dumai Cup, Ini Pemenangnya
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhVRJYKkwtLG_yBf6thyQrAj-g88WDL86Cg99_7lc9LBjNIoTubIDwokQvchi4ZuK-tSgefFxbiKzfJWt8RnKj_PUgZBEdOF6rzoLaW87oyLHHQ70e1QWWZjxmlezM7ZI1lfAu2OsJ-wDEumOVoVqQchhz8xPGQz8dKVSbFyag84DaWcX5fnxRREBMC/s320/IMG_20230226_171119.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhVRJYKkwtLG_yBf6thyQrAj-g88WDL86Cg99_7lc9LBjNIoTubIDwokQvchi4ZuK-tSgefFxbiKzfJWt8RnKj_PUgZBEdOF6rzoLaW87oyLHHQ70e1QWWZjxmlezM7ZI1lfAu2OsJ-wDEumOVoVqQchhz8xPGQz8dKVSbFyag84DaWcX5fnxRREBMC/s72-c/IMG_20230226_171119.jpg
Analisariau
http://www.analisariau.com/2023/02/18-tim-berlaga-di-open-turnamen.html
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/2023/02/18-tim-berlaga-di-open-turnamen.html
true
8225591636268580222
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy