Kegiatan Fisik 2021 Dinas Perkim Rohil Terhambat Proses Pencairan Dana


ROKAN HILIR - Hingga dengan akhir Desember 2021 hampir seluruh kegiatan fisik baik yang bersumber dari dana APBN dari anggaran DAK, anggaran APBD Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) maupun Provinsi telah selesai 100 persen. Menurut Kepala Dinas Perumahan Rakyat Dan Kawasan Pemukiman (Perkim), Zulfahmi ST secara keseluruhan hanya tinggal finising dan proses pencairan dana saja.

Informasi ini di sampaikan Zulfahmi saat ditemui belum lama ini di Kantor Dinas Perkim Rohil, di kawasan Komplek Perkantoran Batu Enam, Bagansiapiapi. "Secara keseluruhan hampir 100 persen, sisa penyelesaian pembangunan Spam dan Sanitasi saja yang tingal finising," terang Zulfahmi.

Untuk kegiatan fisik pembangunan Spam dan Sanitasi ini seharusnya sudah tuntas pada akhir tahun 2021, hanya saja tersendat  pencairan dana tahap III. "Dua kegiatan ini kan bersumber dari DAK, Kelompok Swadaya Masyarakat atau KSM selaku pelaksana pembangunan di tingkat Kepenghuluan atau Kelurahan sangat bergantung dari angaran yang ada akan tetapi karna proses pencairanya dananya dilakukan dengan tiga tahap dan agak ribet dan waktu yang sangat lama makanya belum finis 100 persen hingga akhir Desember lalu," terang Zulfahmi.

Namun, hal itu tidak jadi masalah karna di laksanakan secara swakelola langsung oleh KSM, di sisi lain proses pencairan yang agak lambat juga menjadi alasan keterlambatan tersebut. Sementara untuk kegiatan fisik dari anggaran APBD Kabupaten yakni berupa pembangunan rumah Reselemen sebanyak 15 yang hanya dilaksanakan di Kelurahan Bagan Hulu, Kecamatan Bangko sudah finis 100 persen. 

"Untuk Reselemen rencananya akan di serahkan kepada masyarakat selaku penerima di awal tahun ini langsung oleh bapak bupati jika beliau berkenan. Namun, sebelum itu dilakukan saat ini kita tengah mempersiapkan sarana pendukung seperti jalan lingkungan yang saat ini tengah dilakukan penimbunan dan akan selesai dalam waktu dekat," papar Zulfahmi.

Sedangkan untuk kegiatan fisik yang bersumber dari APBD tingkat I Provinsi Riau yang dilaksanakan secara swakelola berupa pembangunan Rumah Layak Huni sebanyak 117 unit yang mana per unitnya diangarkan sebesar Rp70 juta saat ini tengah proses pencairan tahap akhir dan di harapkan awal Januari ini selesai.

Ditempat terpisah Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Pembangunan Sanitasi, Regulus Yura Angara terkait pelaksanaan DAK Penugasan Sub Bidang Sanitasi ini terdiri dari 2 bidang. Pertama, DAK Penugasan Sub Bidang Sanitasi Tematik Penanggulangan Kemiskinan, dimana terdiri dari Pembangunan Tangki Septik Individual Perdesaan Minimal 50 KK yang tersebar di 9 desa.

Kemudian DAK Penugasan Sub Bidang Sanitasi Tematik Penurunan Kematian Ibu Dan Stunting, yang terdiri dari pembangunan Tangki Septik Individual Perdesaan minimal 50 KK yabg tersebar di 21 Desa dan pembangunan tangki septik skala komunal 5-10 KK yang tersebar di 13 Desa serta pembangunan Ipal Skala Permukiman Kombinasi MCK minimal 25 KK yang tersebar di 7 Desa.

Pekerjaan pembangunan DAK penugasan dari dua bidang yang pelaksanaanya dilakukan sejak awal tahun 2021 tersebut dilaksanakan secara swakelola oleh KSM. "Karena dilaksanakan secara swakelola maka bisa lewat tahun karena didukung juga proses pencairan yang telat. Kenapa telat, sebab proses pencairanya harus nunggu transferan uang dari pusat dulu," beber priya yang akrap di sapa Yura ini.

Walaupun demikian, pihak Perkim tetap membuat adendum 50 hari untuk mnyelesaikan sisa bobot pekerjaan tahap 3 ini, tandasnya. (Erik)

Nama

Advetorial,34,Advevetorial,33,Batam,5,Bengkalis,427,Berita,2306,BeritaRiau,4,Biografi,18,Bisnis,92,Dumai,764,Dunia,81,Editorial,17,Hukum,1220,Inhil,103,Inhu,41,Kampar,139,Kepri,15,Kuansing,72,Kuliner,8,Lifestyle,93,Meranti,69,Nasional,1661,Nasionall,1,Olahraga,218,Opini,45,Pekanbaru,695,Pelalawan,237,Pendidikan,60,Peristiwa,269,Politik,173,Rau,1,Redaksi,5,Riau,2682,Riau Rohil,1,Rohil,787,Rohul,67,ROKAN HILIR,1,Siak,113,Sumatera,172,Sumatera Barat,4,Teknologi,70,Traveling,55,Video,71,
ltr
item
Analisariau: Kegiatan Fisik 2021 Dinas Perkim Rohil Terhambat Proses Pencairan Dana
Kegiatan Fisik 2021 Dinas Perkim Rohil Terhambat Proses Pencairan Dana
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEg4Zx7m8DATezi4r2cxPsWyC8BbC3CJMg2Pj2Z-B4Q1P8J1KgLfKkG22nUYb1eANn8m-LY-73OrtY02uBokNlR6PhuaNpceSTVrigFBf6drroK7kIAOaQha5k4EryPGNzlCKfidy5TL1vyDKCacgi1LmMRFQRlP1aAOc1wBAHDxPS3g3jatG3-6ZkwP=s320
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEg4Zx7m8DATezi4r2cxPsWyC8BbC3CJMg2Pj2Z-B4Q1P8J1KgLfKkG22nUYb1eANn8m-LY-73OrtY02uBokNlR6PhuaNpceSTVrigFBf6drroK7kIAOaQha5k4EryPGNzlCKfidy5TL1vyDKCacgi1LmMRFQRlP1aAOc1wBAHDxPS3g3jatG3-6ZkwP=s72-c
Analisariau
http://www.analisariau.com/2022/01/kegiatan-fisik-2021-dinas-perkim-rohil.html
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/2022/01/kegiatan-fisik-2021-dinas-perkim-rohil.html
true
8225591636268580222
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy