Peduli Taman Nasional PWI Riau Akan Laksanakan Ekspedisi


PEKANBARU  - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Riau akan menggelar ekspedisi ke dua Taman Nasional di Riau, yakni Taman Nasional Tesso Nilo (TNTN) dan Taman Nasional Bukit Tigapuluh (TNBT). Kegiatan yang dilaksanakan 6-8 Agustus ini mengusung tema 'Wartawan Peduli Taman Nasional)''. 

Kegiatan ini sudah direncanakan sejak beberapa waktu lalu. Tim khusus ekspedisi sudah dibentuk bahkan sudah survey langsung ke lokasi untuk melihat dan mencoba jalur ekspedisi yang akan dilalui. Pertemuan antara Kepala Balai TNTN dan TNBT dengan Ketua PWI Riau, juga sudah berlangsung. 

Ketua PWI Riau, H Zulmansyah Sekedang, menjelaskan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian wartawan terhadap kondisi Taman Nasional khususnya di Riau. Selain itu, juga disempenakan dengan  Hut Riau yang jatuh tanggal 9 Agustus serta dalam rangka Road to HKAN 2021.

''Ekspedisi ini kami nilai sangat penting untuk turut bersama-sama peduli dengan hutan Riau, khususnya yang berada dalam kawasan konservasi. Riau memiliki dua  taman nasional yang menjadi tujuan ekspedisi ini, yakni TNTN dan TNBT. Nanti, teman-teman wartawan sebanyak 50 orang yang ikut ekspedisi ini akan menulis tentang apa yang didapat selama kegiatan,'' beber Zulmansyah. 

Dijelaskan Zulmansyah lebih lanjut, hasil semua tulisan karya wartawan yang mengikuti ekspedisi akan dibukukan, bahkan dilombakan. Tulisan terbaik akan mendapatkan hadiah dan uang pembinaan. 

Kegiatan ekspedisi ini disambut baik oleh Kepala Balai TNBT, Fifin Arfiana Jogasara, S.Hut., M.Si. Hal tersebut disampaikan Fifin dalam pertemuan dengan Zulmansyah baru-baru ini. 

''Kami menyambut baik kegiatan ekspedisi. Kami sangat berterimakasih karena rekan-rekan wartawan melalui PWI ikut bersama-sama peduli taman nasional dengan hadir langsung dan menulis berbagai informasi. Kami akan bantu apa yang bisa kami bantu. Konservasi memang kerja bersama dan kolaborasi,'' kata Fifin.(*)

Nama

Advetorial,34,Advevetorial,33,Batam,5,Bengkalis,427,Berita,2306,BeritaRiau,4,Biografi,18,Bisnis,92,Dumai,764,Dunia,81,Editorial,17,Hukum,1220,Inhil,103,Inhu,41,Kampar,139,Kepri,15,Kuansing,72,Kuliner,8,Lifestyle,93,Meranti,69,Nasional,1661,Nasionall,1,Olahraga,218,Opini,45,Pekanbaru,695,Pelalawan,237,Pendidikan,60,Peristiwa,269,Politik,173,Rau,1,Redaksi,5,Riau,2682,Riau Rohil,1,Rohil,787,Rohul,67,ROKAN HILIR,1,Siak,113,Sumatera,172,Sumatera Barat,4,Teknologi,70,Traveling,55,Video,71,
ltr
item
Analisariau: Peduli Taman Nasional PWI Riau Akan Laksanakan Ekspedisi
Peduli Taman Nasional PWI Riau Akan Laksanakan Ekspedisi
https://1.bp.blogspot.com/-W95jWmr12Rc/YOSM4EaDs5I/AAAAAAAAMQM/7b_-x8_6upsoiNO-sqgpJLxx_FIiIiKRgCLcBGAsYHQ/s320/IMG_20210706_235102.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-W95jWmr12Rc/YOSM4EaDs5I/AAAAAAAAMQM/7b_-x8_6upsoiNO-sqgpJLxx_FIiIiKRgCLcBGAsYHQ/s72-c/IMG_20210706_235102.jpg
Analisariau
http://www.analisariau.com/2021/07/peduli-taman-nasional-pwi-riau-akan.html
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/2021/07/peduli-taman-nasional-pwi-riau-akan.html
true
8225591636268580222
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy