Selain Anak, Orang Tua Diminta Aktif Galakkan Magrib Mengaji

Bupati Amril, saat memberikan sambutan sekaligus membuka MTQ ke-28 tingkat Kecamatan Bukit Batu, di lapangan bola, Jalan Ahmad Yani, Desa Sejangat, Kamis (20/4/2017) malam.

BUKIT BATU, AnalisaRiau.com - Bupati Bengkalis, Amril Mukminin, mengarapkan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) tidak hanya menjadi perhelatan dalam membaca Al-Qur'an saja, tetapi juga merupakan ajang perlombaan dalam mengamalkan isi kandungannya dikehidupan sehari-hari.

Hal ini disampaikannya saat memberikan sambutan sekaligus membuka MTQ ke-28 tingkat Kecamatan Bukit Batu, di lapangan bola, Jalan Ahmad Yani, Desa Sejangat,  Kamis (20/4/2017) malam.

Dalam kesempatan itu, Amril juga meminta agar seluruh umat Islam di Bukit Batu untuk melaksanakan program gerakan maghrib mengaji, yang sudah dicanangkan Pemerintah Kabupaten  Bengkalis, sejak tahun 2011 lalu.

“Gerakan maghrib mengaji ini, tidak hanya dikhususkan kepada para anak-anak dan remaja saja. Akan tetapi,  para orang tua juga harus menjadikan maghrib mengaji sebagai budaya kebiasaan baik di rumah, surau atau mushala,  masjid dan lain-lain.. Karena para orang tua adalah tiang utama yang mampu menjalankannya,” ujar Amril.

Masih kata Bupati Bengkalis, program magrib mengaji tidak akan terwujud seandainya tidak ada komitmen, kemauan yang kuat, serta dukungan dari semua pihak, terutama para orang tua.

Untuk itu, Amril berharap dengan MTQ ke-28 tingkat Kecamatan Bukit Batu ini dapat menjadikan masyarakat Kecamatan Bukit Batu yang gemar membaca, memahami dan mengamalkan isi kandungan Al-Qur'an dengan mewujudkan program maghrib mengaji.

Selain Bupati Bengkalis, kegiatan Pembukaan MTQ ke- 28 tingkat Kecamatan Bukit Batu, juga dihadiri TP PKK Kabupaten Bengkalis, Kasmarni Amril, Kepala inspektorat, Suparjo, Kepala Dinas Pendidikan, Edi Sakura.

Kemufian Sekretaris Umum LPTQ kabupaten Bengkalis, Suwarto, Pejabat Tinggi Pratama, Administrator, Pengawas, Camat Bukit Batu, Reza Noverindra, Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Bukit Batu, Ahmad Syahril, serta Sejumlah Kepala Desa di Kecamatan Bukit Batu.*** (humas)
Nama

Advetorial,34,Advevetorial,33,Batam,5,Bengkalis,427,Berita,2303,BeritaRiau,4,Biografi,18,Bisnis,92,Dumai,764,Dunia,81,Editorial,17,Hukum,1219,Inhil,103,Inhu,41,Kampar,139,Kepri,15,Kuansing,72,Kuliner,8,Lifestyle,93,Meranti,69,Nasional,1659,Nasionall,1,Olahraga,218,Opini,45,Pekanbaru,694,Pelalawan,237,Pendidikan,60,Peristiwa,269,Politik,173,Rau,1,Redaksi,5,Riau,2681,Riau Rohil,1,Rohil,787,Rohul,67,ROKAN HILIR,1,Siak,113,Sumatera,172,Sumatera Barat,4,Teknologi,70,Traveling,55,Video,71,
ltr
item
Analisariau: Selain Anak, Orang Tua Diminta Aktif Galakkan Magrib Mengaji
Selain Anak, Orang Tua Diminta Aktif Galakkan Magrib Mengaji
https://1.bp.blogspot.com/-gBKv9X4QovQ/WPmjQFq3a3I/AAAAAAAAEnI/slG5GbKyJygHdwS-qM4sr7hICQ5tYWL6wCLcB/s320/IMG_20170421_131207.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-gBKv9X4QovQ/WPmjQFq3a3I/AAAAAAAAEnI/slG5GbKyJygHdwS-qM4sr7hICQ5tYWL6wCLcB/s72-c/IMG_20170421_131207.jpg
Analisariau
http://www.analisariau.com/2017/04/selain-anak-orang-tua-diminta-aktif.html
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/2017/04/selain-anak-orang-tua-diminta-aktif.html
true
8225591636268580222
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy