Peduli Covid-19 Polres Dumai Berikan Sumbangsih ke Dapur Umum Bersama


DUMAI — Polres Dumai dan Bhayangkari Cabang Dumai bersama TP-PKK Kota Dumai, mulai pukul 09.00 WIB bertempat di dapur umum Jalan Bintan, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Dumai Kota, ikut melaksanakan pembuatan makanan untuk berbuka puasa, yang akan dibagikan kepada masyarakat terdampak Covid-19 di Kota Dumai, pada Selasa (12/05/2020).

Pembuatan makanan dilakukan bersama-sama dengan bergotong royong serta bahan makanan yang telah dimasak langsung di distribusikan kepada masyarakat terdampak Covid-19 di Kota Dumai secara acak dengan jumlah sebanyak 500 Paket Makanan.


Adapun pendistribusian secara acak tersebut diberikan 20 paket kepada masyarakat Kelurahan Ratu Sima terdampak Covid-19, 20 paket kepada masyarakat Kelurahan Bukit Batrem terdampak Covid-19, dan 460 paket makanan lainnya di distribusikan kepada masyarakat Kota Dumai yang datang ke Dapur Umum Bersama (DUB) TP-PKK Kota Dumai.

Dijelaskan Kapolres Dumai AKBP. Andri Ananta Yudhistira, S.I.K, M.H, Hadirnya Polres Dumai Dan Bhayangkari Cabang Dumai Di Dapur Umum Bersama TP-PKK Kota Dumai merupakan upaya Polres Dumai dalam membantu serta meringankan beban masyarakat kurang mampu yang terdampak Covid-19 di Kota Dumai.

"Untuk pembuatan makanan pada Dapur Umum Bersama, Polres Dumai melibatkan para Polwan, Bhayangkari serta Personil Polres Dumai lainnya guna membantu pelaksanaannya bekerjasama dengan Relawan Peduli Covid-19 Kota Dumai. Semoga apa yang dilakukan ini dapat membantu serta meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19 di Kota Dumai," harap Kapolres Dumai.


Pantauan dilapangan, tak hanya memperbantukan personil, Polres Dumai juga memberikan bantuan bahan makanan kepada Posko Dapur Umum yang berada di Jalan Bintan Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Dumai Kota, dan Posko Dapur Umum Jalan Sidorejo, Kelurahan Ratu Sima, Kecamatan Dumai Selatan. Bantuan yang diserahkan berupa sembako dan sayur mayur.

Selain menyiapkan paket makanan, Ibu-ibu TP-PKK Kota Dumai, Polwan Polres Dumai dan Bhayangkari Cabang Dumai bersama Relawan Peduli Covid-19 Kota Dumai lainnya juga memastikan kebersihan makanan yang dibuat. Karena pada pelaksanaannya, protokol kesehatan pencegahan Covid-19 tetap dilaksanakan.


(*)

Editor: Ingatan
Nama

Advetorial,34,Advevetorial,33,Batam,5,Bengkalis,427,Berita,2306,BeritaRiau,4,Biografi,18,Bisnis,92,Dumai,764,Dunia,81,Editorial,17,Hukum,1220,Inhil,103,Inhu,41,Kampar,139,Kepri,15,Kuansing,72,Kuliner,8,Lifestyle,93,Meranti,69,Nasional,1661,Nasionall,1,Olahraga,218,Opini,45,Pekanbaru,695,Pelalawan,237,Pendidikan,60,Peristiwa,269,Politik,173,Rau,1,Redaksi,5,Riau,2682,Riau Rohil,1,Rohil,787,Rohul,67,ROKAN HILIR,1,Siak,113,Sumatera,172,Sumatera Barat,4,Teknologi,70,Traveling,55,Video,71,
ltr
item
Analisariau: Peduli Covid-19 Polres Dumai Berikan Sumbangsih ke Dapur Umum Bersama
Peduli Covid-19 Polres Dumai Berikan Sumbangsih ke Dapur Umum Bersama
https://1.bp.blogspot.com/-BiqxkpTCTvM/XrrJbrm-DAI/AAAAAAAACNI/F-L2FvKxQIg-LD4hYofxUxbq9zSI57oIQCLcBGAsYHQ/s320/IMG-20200512-WA0038.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-BiqxkpTCTvM/XrrJbrm-DAI/AAAAAAAACNI/F-L2FvKxQIg-LD4hYofxUxbq9zSI57oIQCLcBGAsYHQ/s72-c/IMG-20200512-WA0038.jpg
Analisariau
http://www.analisariau.com/2020/05/peduli-covid-19-polres-dumai-berikan.html
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/2020/05/peduli-covid-19-polres-dumai-berikan.html
true
8225591636268580222
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy