Realisasi PAD Dumai Rp700 Juta Dari 1.179 Lembar Perizinan

DUMAI, AnalisaRiau.com - Pemerintah Kota Dumai Riau hingga Agustus 2017 sudah menerbitkan 1.179 lembar perizinan diajukan masyarakat dan pelaku usaha dengan realisasi penerimaan keuangan daerah sekitar Rp700 juta.

Kepala Bidang Perizinan dan Non Perizinan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Dumai Said Effendi, mengatakan jenis perizinan paling banyak diterbitkan adalah izin mendirikan bangunan sementara, tanda daftar perusahaan, HO dan surat izin usaha perdagangan.

"Kita melayani 84 jenis perizinan, dan sepanjang tahun ini sudah diterbitkan 1.179 lembar izin diajukan masyarakat, dan terbanyak IMB sementara, TDP, HO dan SIUP," kata Said, Rabu (9/8/2017).

Dikatakan, jenis perizinan lain menjadi kewenangan DPMPTSP Dumai, misalnya, izin racun api, surat izin praktek dokter, izin usaha jasa kontruksi, tanda daftar perusahaan, minuman alkohol, tanda daftar usaha pariwisata dan surat pernyataan pengelolaan lingkungan serta lainnya.

Dalam pelaksanaan pelayanan puluhan perizinan ini, DPMPTSP bekerjasama dengan instansi pemerintah terkait, dan pengurusan diatur sesuai peraturan daerah dan prosedur berlaku.

"Pendapatan asli daerah terbesar diperoleh dari pelayanan IMB sementara, dan dalam pelayanan perizinan ini kita mengacu pada standar prosedur berlaku," sebutnya.

Saat ini DPMPTSP Dumai juga sedang menggarap serius potensi pendapatan asli daerah miliaran rupiah dari sejumlah perusahaan dan mengajukan IMB sementara pendirian tangki timbun dan bangunan untuk usaha.

Pengurusan perizinan dari perusahaan dan swasta yang sedang berjalan ini ditargetkan bisa rampung hingga September 2017 nanti meski terkendala kendaraan operasional petugas lapangan.

"Kita targetkan september tahun ini pengurusan imb sementara sejumlah perusahaan dan swasta bisa rampung dan menambah pemasukan keuangan daerah miliaran rupiah," jelasnya.

Adapun potensi IMB sementara sejumlah perusahaan ini, yaitu, PT Pertamina Rp4,1 miliar, pabrik gula Rp600 juta, PT SDS Rp1,8 miliar, PT Smart Rp560 juta, PT Meredan Rp890 juta dan pendirian rumah sakit swasta. (rz)
Nama

Advetorial,34,Advevetorial,33,Batam,5,Bengkalis,427,Berita,2305,BeritaRiau,4,Biografi,18,Bisnis,92,Dumai,764,Dunia,81,Editorial,17,Hukum,1219,Inhil,103,Inhu,41,Kampar,139,Kepri,15,Kuansing,72,Kuliner,8,Lifestyle,93,Meranti,69,Nasional,1660,Nasionall,1,Olahraga,218,Opini,45,Pekanbaru,695,Pelalawan,237,Pendidikan,60,Peristiwa,269,Politik,173,Rau,1,Redaksi,5,Riau,2682,Riau Rohil,1,Rohil,787,Rohul,67,ROKAN HILIR,1,Siak,113,Sumatera,172,Sumatera Barat,4,Teknologi,70,Traveling,55,Video,71,
ltr
item
Analisariau: Realisasi PAD Dumai Rp700 Juta Dari 1.179 Lembar Perizinan
Realisasi PAD Dumai Rp700 Juta Dari 1.179 Lembar Perizinan
https://3.bp.blogspot.com/-pzB9Oxt8BBQ/WYyj6PhTfOI/AAAAAAAAF20/NAAKITDdgLET1DNimCEeyaIhwspbJuYtQCLcBGAs/s320/IMG_20170811_011910.jpg
https://3.bp.blogspot.com/-pzB9Oxt8BBQ/WYyj6PhTfOI/AAAAAAAAF20/NAAKITDdgLET1DNimCEeyaIhwspbJuYtQCLcBGAs/s72-c/IMG_20170811_011910.jpg
Analisariau
http://www.analisariau.com/2017/08/realisasi-pad-dumai-rp700-juta-dari.html
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/2017/08/realisasi-pad-dumai-rp700-juta-dari.html
true
8225591636268580222
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy