Disdag Dumai Optimalisasi Metrologi Tera Ulang Alat Timbang dan Ukur

DUMAI (AR) - Dinas Perdagangan Kota Dumai persiapkan optimalisasi unit pelaksana teknis metrologi agar dapat dijalankan pada 2018 nanti untuk kepentingan pelayanan dan menambah potensi penerimaan keuangan daerah.

Kepala Dinas Perdagangan Dumai Zulkarnaen di Dumai mengatakan, UPT Metrologi susunan baru organisasi perangkat daerah dibentuk tahun ini di lingkungan Pemerintah Kota Dumai, dan belum berjalan optimal karena masih ada beberapa kekurangan.

"Unit metrologi ini belum berjalan optimal karena selain baru terbentuk, juga masih banyak kekurangan, karena itu perlu persiapan seperti alat, sumber daya manusia dan peraturan daerah," kata Zulkarnaen, Senin.

Disebutkan, pembentukan unit metrologi ini masih menggunakan gedung berada di lingkungan Kantor Disdag Dumai, dan pemerintah daerah sudah menyiapkan lahan baru agar pelayanan lebih optimal dan tidak terkendala.

Sebelumnya, kegiatan tera ulang alat timbang dan ukur dilakukan oleh Metrologi Provinsi Riau dengan kurun waktu tertentu, namun kedepan pemerintah daerah akan melakukan pelayanan sendiri sesuai ketentuan berlaku.
"Metrologi satu kebutuhan bagi daerah untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat dan pelaku usaha, serta upaya perlindungan kepada konsumen," sebutnya.

Selain itu, Disdag Dumai juga sudah mengusulkan payung hukum untuk menjalankan sistem tera ulang pada unit teknis metrologi ini, baik terkait pelayanan maupun tarif diberlakukan.

Pemerintah daerah, lanjutnya, akan mempercepat memulai pelaksanaan metrologi pada 2018 mendatang, dan untuk tahap awal memasang target untuk pemasukan keuangan sekitar Rp100 juta.

"Potensi dari tera ulang alat timbang dan ukur ini sangat besar karena banyak tangki timbun dan truk tangki  kepentingan perusahaan industri disini, ditambah alat timbang pedagang, namun target awal pad Rp100 juta," ungkapnya.

Informasi tambahan, pada penyusunan OPD baru di lingkungan Pemkot Dumai, dinas perdagangan dipisah dengan perindustrian, namun ditambah sejumlah unit teknis, salah satu metrologi dan bidang pelayanan pasar. (RZ)
Nama

Advetorial,34,Advevetorial,33,Batam,5,Bengkalis,427,Berita,2306,BeritaRiau,4,Biografi,18,Bisnis,92,Dumai,764,Dunia,81,Editorial,17,Hukum,1220,Inhil,103,Inhu,41,Kampar,139,Kepri,15,Kuansing,72,Kuliner,8,Lifestyle,93,Meranti,69,Nasional,1661,Nasionall,1,Olahraga,218,Opini,45,Pekanbaru,695,Pelalawan,237,Pendidikan,60,Peristiwa,269,Politik,173,Rau,1,Redaksi,5,Riau,2682,Riau Rohil,1,Rohil,787,Rohul,67,ROKAN HILIR,1,Siak,113,Sumatera,172,Sumatera Barat,4,Teknologi,70,Traveling,55,Video,71,
ltr
item
Analisariau: Disdag Dumai Optimalisasi Metrologi Tera Ulang Alat Timbang dan Ukur
Disdag Dumai Optimalisasi Metrologi Tera Ulang Alat Timbang dan Ukur
https://1.bp.blogspot.com/-TY0mIpP5fTo/WWOAR5PPShI/AAAAAAAAFTU/hPj6PC4weCwaYwOOmHtQ7YMuY40ZLYMggCLcBGAs/s320/IMG_20170710_202329.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-TY0mIpP5fTo/WWOAR5PPShI/AAAAAAAAFTU/hPj6PC4weCwaYwOOmHtQ7YMuY40ZLYMggCLcBGAs/s72-c/IMG_20170710_202329.jpg
Analisariau
http://www.analisariau.com/2017/07/disdag-dumai-optimalisasi-metrologi.html
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/2017/07/disdag-dumai-optimalisasi-metrologi.html
true
8225591636268580222
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy