Perizinan Siak Berikan CINTA Kepada Masyarakat


AnalisaRiau.com, SIAK - "Kepala Dinas (Kadis) nya nggak ada di tempat. Harus nunggu dululah sampai Kadisnya ada," omongan semacam ini pasti sudah jamak Anda dengar. Apalagi di kalangan orang yang sering mengurus keperluan yang butuh campur tangan pimpinan di kantor pemerintahan.

Nah di Kabupaten Siak khususnya di Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Anda ndak akan pernah melontarkan omongan semacam itu. Sebab di sana, ada nggak ada Kepala Dinas, urusan Anda pasti tuntas. lho?

Habis lebaran tahun lalu, tim Informasi dan Teknologi (IT) internal dinas itu sudah menambah fitur layanan Online, Tracking and Warning yang sudah ada sejak 3 tahun lalu dengan Sign & Stamp Elektronik.

Dengan tekenan dan stempel elektronik itu kapan dan dimana pun kepala dinasnya, dia bakal bisa meneken berkas yang musti diteken. "Fitur semacam ini kami tambah demi pelayanan yang kian optimal. Ndak mungkin dong lantaran kepala dinas tugas luar, urusan masyarakat terkendala," kata Kasi Pengolahan Data dan Sistim Informasi DPMPTSP, Teguh Santoso, saat berbincang di ujung telepon jelang siang ini. Teguh adalah salah seorang tim IT di dinas itu.

Dengan tambahan fitur baru itu pula, urusan mereka yang mengurus perizinan makin cepat. Mengurus Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) misalnya, kalau berkas yang anda bawa lengkap, dalam tempo paling lama 3 jam, SIUP sudah bisa Anda bawa pulang.

"Pengurusan izin yang paling lama itu, sekitar 7 hari. Misalnya di izin lokasi yang cukup luas. Untuk ini kita melibatkan tim teknis lintas satuan kerja (satker). Masing-masing satker harus membikin berita acara. Ini yang membikin prosesnya butuh waktu," 
cerita Teguh.

Kalau dulu orang yang mengurus izin musti datang langsung ke kantor pemerintah, dari 2014 lalu kata Teguh, yang semacam ini sudah ga pake lagi di Siak. Masyarakat yang mengurus izin sudah disodori dua pilihan. Mau datang langsung silahkan, mau kirim lewat fitur yang sudah disiapkan di website DPMPTSP juga boleh.

"Kalau mau hemat biaya, masyarakat yang jauh dari ibukota kabupaten cukup meng-upload di fitur yang sudah kami siapkan di website. Di situ juga bisa dicek perkembangan pengurusan lewat fitur tracking tadi. Kalau sudah dinyatakan beres, silahkan datang membawa berkas asli untuk diverifikasi. Kalau semuanya oke, izin yang sudah beres, bisa langsung dibawa pulang," terangnya.

Sekadar mengingatkan saja. Jangan sesekali memalsukan izin-izin yang dikeluarkan oleh DPMPTSP ini. Sebab semua izin itu dilengkapi dengan Quick Response code (QR Code) batang yang bisa dicek keasliannya pakai smartphone sekalipun.

Gara-gara layanan Cepat, Inovatif, Nyaman, Transparan dan Akuntabel (CINTA) yang dikomandani oleh Heriyanto ini pula, waktu acara sosialisasi di Bogor Jawa Barat beberapa waktu lalu, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) merekomendasikannya sebagai pilot project bidang pelayanan perizinan untuk daerah lain.*** (pemkabsiak)
Nama

Advetorial,34,Advevetorial,33,Batam,5,Bengkalis,427,Berita,2305,BeritaRiau,4,Biografi,18,Bisnis,92,Dumai,764,Dunia,81,Editorial,17,Hukum,1219,Inhil,103,Inhu,41,Kampar,139,Kepri,15,Kuansing,72,Kuliner,8,Lifestyle,93,Meranti,69,Nasional,1660,Nasionall,1,Olahraga,218,Opini,45,Pekanbaru,695,Pelalawan,237,Pendidikan,60,Peristiwa,269,Politik,173,Rau,1,Redaksi,5,Riau,2682,Riau Rohil,1,Rohil,787,Rohul,67,ROKAN HILIR,1,Siak,113,Sumatera,172,Sumatera Barat,4,Teknologi,70,Traveling,55,Video,71,
ltr
item
Analisariau: Perizinan Siak Berikan CINTA Kepada Masyarakat
Perizinan Siak Berikan CINTA Kepada Masyarakat
https://3.bp.blogspot.com/-rlJnp46ISo4/WOSMy8htLRI/AAAAAAAAD2M/IGCCqD5VJD8WVrQ3Yw-n1jTHNgdPS4rYwCLcB/s320/FB_IMG_1491373100331.jpg
https://3.bp.blogspot.com/-rlJnp46ISo4/WOSMy8htLRI/AAAAAAAAD2M/IGCCqD5VJD8WVrQ3Yw-n1jTHNgdPS4rYwCLcB/s72-c/FB_IMG_1491373100331.jpg
Analisariau
http://www.analisariau.com/2017/04/perizinan-siak-berikan-cinta-kepada.html
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/2017/04/perizinan-siak-berikan-cinta-kepada.html
true
8225591636268580222
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy