Cegah Kebakaran, Presiden Jokowi: Warga, Swasta, dan BUMN Wajib Terlibat Restorasi Gambut

Rapat Terbatas mengenai Evaluasi Peraturan tentang Lahan Gambut, di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (26/4) siang. (Foto: Humas/Jay)

JAKARTA, AnalisaRiau.com - Setelah setahun pembentukan Badan Restorasi Gambut (BRG), pemerintah terus melakukan evaluasi, baik terkait dengan pengaturan, maupun tataran implementasi di lapangan.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menekankan, evaluasi harus terus-menerus dilakukan, karena BRG diberikan target restorasi sampai 2020 seluas 2.000.000 hektar di 7 provinsi, yaitu di Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, dan Papua.

Namun sebagaimana disampaikannya pada Rapat Terbatas 11 Januari lalu, Presiden menekankan, bahwa untuk mencapai target restorasi tahun 2017 BRG tidak bisa bekerja sendirian.

“Perlu dukungan penuh dari seluruh kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah,” kata Presiden Jokowi dalam pengantarnya pada Rapat Terbatas  mengenai Evaluasi Peraturan tentang Lahan Gambut, di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (26/4) siang.

Selain itu, Presiden  juga menekankan agar seluruh warga yang tinggal di sekitar ekosistem gambut, maupun kalangan swasta, dan BUMN pemegang konsesi, diwajibkan untuk terlibat dalam restorasi gambut.

“Mereka harus ikut menjaga kelestarian dan ekosistem lahan gambut dengan prinsip pengelolaan gambut yang lestari, sehingga pemanfaatan lahan gambut untuk tujuan-tujuan ekonomi, tujuan peningkatan kesejahteraan, dan tanpa mengabaikan aspek kelestarian lingkungan, terutama menjaga hidrologis dan keutuhan ekologis kubah gambut,” tutur Presiden.

Perlindungan dan pemulihan fungsi ekologis kubah gambut, tegas Presiden, sangat penting dijadikan prioritas bersama untuk mencegah terulangnya bencana kebakaran di lahan gambut yang sangat sulit untuk dipadamkan.

Kebakaran lahan gambut, lanjut Presiden, harus dicegah sedini mungkin, karena jelas akan menimbulkan dampak yang luar biasa.

“Jadi sekali lagi saya tekankan bahwa perlindungan dan pemulihan fungsi ekologis kubah gambut adalah kepentingan kita bersama, dan harus menjadi kerja kita bersama,” pungkas Presiden Jokowi.*** (humassetkab)
Nama

Advetorial,34,Advevetorial,33,Batam,5,Bengkalis,427,Berita,2305,BeritaRiau,4,Biografi,18,Bisnis,92,Dumai,764,Dunia,81,Editorial,17,Hukum,1219,Inhil,103,Inhu,41,Kampar,139,Kepri,15,Kuansing,72,Kuliner,8,Lifestyle,93,Meranti,69,Nasional,1660,Nasionall,1,Olahraga,218,Opini,45,Pekanbaru,695,Pelalawan,237,Pendidikan,60,Peristiwa,269,Politik,173,Rau,1,Redaksi,5,Riau,2682,Riau Rohil,1,Rohil,787,Rohul,67,ROKAN HILIR,1,Siak,113,Sumatera,172,Sumatera Barat,4,Teknologi,70,Traveling,55,Video,71,
ltr
item
Analisariau: Cegah Kebakaran, Presiden Jokowi: Warga, Swasta, dan BUMN Wajib Terlibat Restorasi Gambut
Cegah Kebakaran, Presiden Jokowi: Warga, Swasta, dan BUMN Wajib Terlibat Restorasi Gambut
https://2.bp.blogspot.com/-5I8lZVpBdk8/WQGForkEhTI/AAAAAAAAFEk/DuFIGLEuUBgN-hMZ4EPZ-e4ZxC6v7tM3wCLcB/s320/IMG_20170427_124434.jpg
https://2.bp.blogspot.com/-5I8lZVpBdk8/WQGForkEhTI/AAAAAAAAFEk/DuFIGLEuUBgN-hMZ4EPZ-e4ZxC6v7tM3wCLcB/s72-c/IMG_20170427_124434.jpg
Analisariau
http://www.analisariau.com/2017/04/cegah-kebakaran-presiden-jokowi-warga.html
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/2017/04/cegah-kebakaran-presiden-jokowi-warga.html
true
8225591636268580222
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy