Presiden Jokowi Ajak Negara IORA Implementasikan Jakarta Concord Secara Konstruktif

Presiden Jokowi bersama pimpinan delegasi negara peserta KTT IORA menandatangani dokumen Jakarta Concord, di JCC Jakarta, Selasa (6/3) siang. (Foto: Rahmat/Humas)
AnalisaRiau.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama pimpinan delegasi negara-negara anggota  Indian Ocean Rim Association (IORA) melakukan penandatanganan IORA Concord atau Jakarta Concord, Selasa (7/3) di Lobi Utama, JCC, Jakarta. Penandatangan ini menjadi salah satu capaian IORA 2017.

Dalam sambutan pembukaan IORA 2017, Presiden Jokowi mengingatkan pentingnya implementasi dari Jakarta Concord dan rencana aksi IORA.  “Mari  kita berkonferensi secara konstrukstif, produktif menuju Jakarta Concord dan action plan yang sudah kita canangkan,” kata Presiden Jokowi mengimbau pimpinan delegasi negara-negara peserta KTT IORA.

Sebelumnya dalam pertemuan tingkat menteri IORA telah dihasilkan 2 dokumen. Salah satunya adalah Jakarta Concord yang telah ditandatangani oleh para pemimpin negara. Penandatanganan ini sekaligus menegaskan komitmen peserta IORA 2017 untuk memajukan IORA.

“Jakarta Concord adalah dokumen strategis dan visioner yang memungkinkan IORA merespon tantangan saat ini dan ke depan,” ujar Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi dalam pembukaan KTT IORA 2017 itu.

Menlu meyakini dokumen ini semakin menguatkan kerja sama regional di kawasan ini, khususnya dalam meningkatkan komitmen IORA untuk mewujudkan perdamaian, stabilitas, kesejahteraan, dan merealisasikan Samudera Hindia sebagai samudera di masa mendatang.

Selain Jakarta Concord, KTT IORA 2017 juga menghasilkan rencana aksi IORA tahun 2017-2021 yang memuat rencana konkret dalam jangka menengah dan jangka panjang. Dokumen tersebut memuat panduan apa yang ingin dicapai, serta pengukuran utama dari perjalanan IORA. Rencana aksi ini sekaligus menjadi rencana aksi pertama sejak IORA terbentuk 20 tahun ini.

Kunjungi Pameran IORA 2017

Usai melakukan penandatanganan Jakarta Concord, Presiden Jokowi dan Ketua Delegasi IORA 2017 mengunjungi sejumlah stand yang ada di IORA 2017, salah satunya stand HIMKI (Himpunan Industri Mebel dan Kerajinan Indonesia) yang menampilkan beragam hasil kerajinan mebel. Saat mengunjungi stand ini, Presiden Jokowi mengajak Ketua Delegasi mencoba kursi kayu yang di-display di stand.

Selain HIMKI, IORA juga menampilkan stand dari Kementerian Pariwisata (Kemenpar) yang menampilkan promosi pariwisata Taman Nasional Komodo, Lombok, Tanjung Lesung, Candi Borobudur,  Danau Toba. Adapun stand Kemendag (Kementerian Perdagangan) menampilkan produk manufaktur, makanan dan minuman, serta kerajinan tangan dan assesories; stand BKPM yang menampilkan pembangunan infrastuktur di Indonesia 2015-2019 serta penjelasan tentang izin investasi di Indonesia; Himpunan Industri Pengolahan Kelapa Indonesia (HIPKI); Kara; Mustika Ratu; Sarinah; Stan kopi gayo dan toraja, Niramas dengan produk inaco; Enviplast; Biofarma; PT. Djakarta Lloyd (Persero); Sinarmas; BPDP Sawit; dan Tirta Ayu Spa.*** (humassetkab)
Nama

Advetorial,34,Advevetorial,33,Batam,5,Bengkalis,427,Berita,2305,BeritaRiau,4,Biografi,18,Bisnis,92,Dumai,764,Dunia,81,Editorial,17,Hukum,1219,Inhil,103,Inhu,41,Kampar,139,Kepri,15,Kuansing,72,Kuliner,8,Lifestyle,93,Meranti,69,Nasional,1660,Nasionall,1,Olahraga,218,Opini,45,Pekanbaru,695,Pelalawan,237,Pendidikan,60,Peristiwa,269,Politik,173,Rau,1,Redaksi,5,Riau,2682,Riau Rohil,1,Rohil,787,Rohul,67,ROKAN HILIR,1,Siak,113,Sumatera,172,Sumatera Barat,4,Teknologi,70,Traveling,55,Video,71,
ltr
item
Analisariau: Presiden Jokowi Ajak Negara IORA Implementasikan Jakarta Concord Secara Konstruktif
Presiden Jokowi Ajak Negara IORA Implementasikan Jakarta Concord Secara Konstruktif
https://1.bp.blogspot.com/-A-J4tAsXA0k/WL54KH8bYkI/AAAAAAAACM8/sVE9_QruPlgcf0ZQ-xXb8uB0tYe5k3XJgCLcB/s320/IMG_20170307_160405.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-A-J4tAsXA0k/WL54KH8bYkI/AAAAAAAACM8/sVE9_QruPlgcf0ZQ-xXb8uB0tYe5k3XJgCLcB/s72-c/IMG_20170307_160405.jpg
Analisariau
http://www.analisariau.com/2017/03/presiden-jokowi-ajak-negara-iora.html
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/
http://www.analisariau.com/2017/03/presiden-jokowi-ajak-negara-iora.html
true
8225591636268580222
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy